Sabtu, 26 Mei 2012

Upaya Peningkatan Mutu Sekolah dalam Sebuah Catatan


Upaya Peningkatan Mutu Sekolah dalam Sebuah Catatan  

Peningkatan mutu pendidikan di Sekolah Dasar harus diarahkan kepada komponen-komponen penentu mutu proses belajar mengajar di sekolah, yaitu:
1. Peningkatan Profesionalisme Guru
Beberapa pelatihan dapat dilakukan dalam rangka mengembangkan profesionalisme guru, yaitu: (1) pelatihan Sistem Pembinaan Profesionalisme, (2) Pelatihan Guru Pemandu Mata Pelajaran, (3) Pelatihan Tutor. Di dalam Sistem Pembinaan Profesionalisme tercakup: pelatihan menjabarkan kurikulum sehingga guru mampu menganalisis kurikulum dan menyusun rancangan pengajaran yang siap digunakan di kelas, pelatihan metodologi pembelajaran serta teknik evaluasi, pelatihan media pembelajaran, pelatihan pembuatan media sederhana, dan pelatihan menggunakan media elektronik
2. Pembinaan Manajemen Pendidikan
Dalam kaitan dengan manajemen kelas yang baik seorang guru perlu memahami  aspek-aspek manajemen kelas, tahap-tahap manajemen kelas, penataan dan pengorganisasian kelas. Untuk mewujudkan disiplin di kelas diperlukan adanya pendekatan dan teknik yang tepat sesuai situasi yang ada.
3. Peningkatan Buku dan Sarana Belajar
Buku dan sarana belajar merupakan hal yang tidak dapat diabaikan dalam rangka menciptakan kegiatan belajar mengajar yang bermutu. Guru perlu mengembangkan dan memanfaatkan lingkungan sekitar sekolah dan berbagai hal yang ada di dalamnya sebagai sumber belajar bagi peserta didiknya
4. Pembinaan Fisik dan Penampilan Sekolah
Lingkungan fisik sekolah cukup besar peranannya dalam menciptakan kondisi dan suasana belajar yang menyenangkan bagi siswa. Lingkungan ini akan mengakibatkan siswa menjadi tertantang untuk terus belajar sehingga pada akhirnya membawa kepada prestasi belajar.
5. Peningkatan Partisipasi Masyarakat
Masyarakat akan memberikan kontribusinya terhadap peningkatan mutu pendidikan jika mereka tahu apa tujuan dan pentingnya pendidikan. Oleh karena itu sosialisasi tentang program pengembangan pendidikan perlu terus disampaikan kepada masyarakat luas.